Orang Diikat di Helikopter Black Hawk Milik Amerika Diterbangkan Taliban Ternyata Bukan Dieksekusi

TRIBUNMANADO.CO.ID -  Orang yang bergelantungan di helikopter Black Hawk Milik Amerika yang diterbangkan Taliban ternyata bukan dieksekusi gantung.

Diketahui, sejumlah peralatan tempur milik Amerika yang tertinggal di Afghanistan telah dikuasai Taliban

Amerika keluar dari Afghanistan setelah berperang di sana selama 20 tahun yakni sejak 2021 silam.

Kini Afghanistan dikuasai oleh Taliban.

Sebelumnya viral video sebuah helikopter terlihat menjuntaikan seutas tali dengan sosok buram terikat.

Klip 12 detik penuh menunjukkan helikopter itu melayang di atas gedung-gedung di Afghanistan.

Kemudian, video diperbesar untuk menunjukkan sosok seseorang yang tergantung di helikopter dengan tali.

"Taliban menggantung seseorang dari helikopter di Kandahar," kicau Old Holborn, yang dalam keterangan akunnya mendeklarasikan dirinya sebagai seorang "pelawak" dan "Libertarian Legend", pada Senin (30/8/2021).

Klip itu, awalnya di-unggah oleh seorang ahli kontraterorisme yang mengatakan dia tidak yakin apa yang sebenarnya ditangkap dalam gambar tersebut.

Tapi unggahan itu langsung mengumpulkan lebih dari 2,6 juta tampilan hanya dalam satu hari.

Related Posts

0 Response to "Orang Diikat di Helikopter Black Hawk Milik Amerika Diterbangkan Taliban Ternyata Bukan Dieksekusi"

Post a Comment